5 Manfaat Niacinamide untuk Perawatan Kulit
5 Manfaat Niacinamide untuk Perawatan Kulit
5 Manfaat Niacinamide Untuk Perawat Kulit. sumber:halodoc |
Bloom Beauty, Bandung - Saat ini bahan Niacinamide tengah digandrungi sebagai bahan terbaik untuk perawatan wajah. Wajar saja niacinamide memiliki segudang manfaat. Diantaranya membuat kulit terlihat lebih sehat dan menunda penuaan dini. Niacinamide bahan yang mudah digunakan dan memiliki tekstur yang lembut. Niacinamide merupakan nutrisi penting berbentuk vitamin B3 untuk perkembangan dan fungsi berbagai sel dalam tubuh. Niacinamide bukan hanya terkandung di dalam produk perawatan kulit saja namun, dalam makanan juga seperti dada ayam, salmon dan beras merah. Bahkan saat ini tersedia juga dalam bentuk suplemen makanan. Berikut adalah manfaat lengkap dari Niacinamide untuk kesehatan kulit:
Dapat Memudarkan Bintik Hitam
![]() |
Bintik Hitam. Sumber:Pinterest |
Bintik-bintik hitam biasanya muncul akibat bekas jerawat dan paparan sinar matahari. Maka, kamu disarankan untuk memakan niacinamide.Dalam konsentrasi tertentu, niacinamide bisa menghalangi enzim yang memproduksi pigmentasi atau melanin. Melanin adalah pigmen yang memberi warna gelap pada kulit, rambut dan iris mata. Dan niacinamide ini bisa memperbaiki warna kulit.
Dapat Membuat Kulit Tampak Lebih Bersih
![]() |
Kulit Tampak Lebih Bersih. Sumber:Pinterest |
Manfaat niacinamide selanjutnya yaitu dapat menyeimbangkan produksi minyak atau sebum di kulit. Produksi sebum yang berlebihan akan membuat munculnya jerawat atau komedo. Maka pemakaian niacinamide dapat mengurangi jerawat sehingga kulit lebih bersih bebas jerawat. Niacinamide juga sebagai bahan anti-inflamasi. Namun, hindari penggunaan niacinamide terhadap jerawat yang sedang meradang.
Dapat Melawan Radikal Bebas
![]() |
Melawan Radikal Bebas dengan Niacinamide. Sumber:Pinterest |
Sinar UV yang berasal dari matahari, polusi, stress dan kurang tidur dapat menimbulkan radikal bebas (molekul yang tidak stabil) yang merusak sel kulit yang sehat. Hal ini akan menimbulkan tanda - tanda penuaan dini contohnya perubahan warna kulit dan kerutan. Niacinamide juga memiliki sifat antioksidan yang dapat melindungi kulit kita dari kerusakan.
Dapat Membuat Kulit Terhidrasi
![]() |
Kulit Terhidrasi. sumber:pinterest |
Niacinamide juga memiliki sifat menghidrasi atau melembapkan seperti bahan gliserin dan asam hialuronat. Selain itu Niacinamide juga berfungsi sebagai pelindung kulit, mencegah kulit kering dan menghentikan proses munculnya iritasi.
Dapat Mengurangi Luka atau Iritasi
![]() |
Mengurangi Iritasi dengan Niacinamide. Sumber:Pinterest |
Niacinamide adalah bahan terbaik untuk menunda penuaan yang akan berpotensi menyebabkan iritasi. Niacinamide jika digunakan akan menenangkan kulit dan memperlambat proses iritasi yang disebabkan oleh pengelupasan kulit. Niacinamide juga bermanfaat untuk meredakan kemerahan dan peradangan di kulit.
Itulah manfaat niacinamide untuk perawatan kulit. Niacinamide juga aman digunakan oleh hampir semua jenis kulit. Maka dari itu, pertimbangkanlah untuk memakai Niacinamide untuk perawatan kulit kamu.
referensi:https://www.halodoc.com/artikel/ini-manfaat-niacinamide-untuk-perawatan-kulit-dan-wajah
Komentar
Posting Komentar